Sunday, November 13, 2016
Kill Me v1 30
Kill Me v1 30
Terkadang ponsel symbian timbul keanehan dalam pengoperasiannya. Misal, ponsel yang secara tiba-tiba mengakses GPRS dengan sendirinya tanpa ada aplikasi yang sedang running (beroperasi).
Kita pun pasti bingung, setelah berkali-kali memutus aksesnya melalui connection manager, tetapi masih saja terus mengakses GPRS secara otomatis. Apa yang akan kita lakukan? Apakah kita hanya diam dengan konsekwensi baterai ponsel habis, atau pulsa yang kita miliki terus terkuras?
Atau ponsel yang secara tiba-tiba eksekusi tiap menu yang dipilih menjadi sangat lamban dengan kasus yang sama : tanpa ada aplikasi yang sedang running?
Secara tidak sadar, ada beberapa file sistem yang sedang beroperasi, yang membuat memori pengoperasian ponsel (RAM) menjadi terkuras hebat. Namun, ponsel symbian bukan layaknya PC yang dapat memonitor semua program/file sistem yang sedang beroperasi di task manager.
Secara tidak sadar, ada beberapa file sistem yang sedang beroperasi, yang membuat memori pengoperasian ponsel (RAM) menjadi terkuras hebat. Namun, ponsel symbian bukan layaknya PC yang dapat memonitor semua program/file sistem yang sedang beroperasi di task manager.
Jangan khawatir... Aplikasi symbian sejenis task manager banyak tersedia. Namun, pada artikel ini, saya akan suguhkan aplikasi sejenis task manager, dengan pengoperasian yang sangat sederhana. Tampilan yang mudah dipahami, dengan membagi file sistem yang beroperasi menjadi 4 kategori :
- Removable (yang dapat dihapus),
- Unsure (tidak yakin untuk dihapus),
- Protected (terlindungi), dan
- Reserved (yang sudah semestinya beroperasi)
Kill Me, aplikasi berbasis Python. Membuat anda benar-benar sebagai administrator ponsel anda sendiri. Semua file unused suspect (yang dinilai kurang berguna untuk beroperasi). Kini anda tak perlu khawatir lagi dengan gangguan pada ponsel symbian anda terhadap file-file sistem yang kurang berguna dalam pengoperasian.
Catatan : file sistem pengoperasian yang dihapus dari Kill Me, tidak benar-benar menghapus file di direktori. Hanya pengoperasiannya saja yang disingkirkan dari ROM/RAM Drive
Download Kill Me
Available link for download